Penulis : Alya Eka Septi J. A | Publisher : Alya Eka Septi J. A

News Mandawangi -MAN 2 Banyuwangi ikut serta dalam kompetisi OSN (Olimpiade Sains Nasional) yang dilaksanakan mulai 25 – 27 Maret 2024. Kegiatan ini dilaksanakan secara online di sekolah masing- masing. MAN 2 Banyuwangi mengeluarkan perwakilan sebanyak 34 peserta untuk ajang OSN kali ini.

OSN atau Olimpiade Sains Nasional adalah sebuah ajang talenta di bidang Sains yang diselenggarakan untuk peserta didik SD/MI/Sederajat, SMP/MTs/Sederajat, dan SMA/MA/Sederajat. Ajang OSN diselenggarakan secara bertingkat mulai dari daerah hingga nasional, untuk menjaring peserta terbaik dari 38 provinsi.
Olimpiade ini bergerak pada bidang ilmu pengetahuan sains bahkan ilmu sosial sekalipun. Dalam OSN tingkat SMA/ MA kali ini terdapat banyak bidang seperti matematika, informatika, fisika, geografi, biologi, kimia, astronomi, kebumian, dan ekonomi.

Dokumentasi Saat Kegiatan OSN Berlangsung

Pelaksanaan OSN kali ini dibagi menjadi 3 hari, pada hari pertama seluruh peserta OSN melakukan sinkronisasi data, hari kedua yang melakukan OSN mapel matematika, informatika, fisika, geografi, biologi, dan hari ke tiga yang melakukan OSN mapel kimia, astronomi, kebumian, dan ekonomi. Siswa yang terpilih untuk mengikuti OSN ini sudah diberikan bimbingan pada hari hari sebelum melakukan OSN. Mereka sudah berusaha semaksimal mungkin untuk mendapatkan hasil yang terbaik.

“Saya sangat bangga karena bisa terpilih menjadi salah satu perserta dalan OSN untuk mewakili MAN 2 Banyuwangi” ujar Aivo Ardiansyah Anam, salah satu peserta perwakilan OSN MAN 2 Banyuwangi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini