Penulis : Aminatuz Zuhro | Editor/Publisher : Zhahrotus Shitta
News Mandawangi (04/07/24) – Tim Taekwondo MAN 2 Banyuwangi sabet 8 juara sekaligus dalam Kejurkab Taekwondo 2024 yang diselenggarakan oleh Pengurus Taekwondo Indonesia. Lomba tersebut dilaksanakan pada tanggal 23 Juni 2024 di Aula Masjid Cheng Hoo, Banyuwangi.
Minggu kemarin, perwakilan atlet taekwondo MAN 2 Banyuwangi mengikuti kejurkab taekwondo dengan penuh perjuangan dan kegigihan dari latihan yang mereka lakukan saat ekstrakulikuler dan H-7 sebelum lomba tersebut dilaksanakan. Penuh kagum, perwakilan lomba tersebut merupakan siswa/i yang mengikuti ekstrakulikuler taekwondo di madrasah.
Milanello selaku salah satu tim taekwondo man 2 banyuwangi, mengaku bahwa ingin membanggakan orang tua dan menambah pengalaman menjadi motivasinya mengikuti lomba tersebut. Mempersiapkan fisik dan mental sangatlah diperlukan untuk mengikuti pertandingan taekwondo ini. Ia mengungkap, bahwa jika metal kita belum cukup kuat untuk bertanding maka kita akan kesulitan dan tidak dapat memaksimalkan pertandingan.
Tak hanya itu, menjadi pengalaman pertama mengikuti pertandingan dan menyeimbangkan tubuh untuk mengontrol tendangan juga menjadi kesulitan bagi tim taekwondo MAN 2 Banyuwangi dalam melakukan pertandingan taekwondo tersebut.
Tak kalah menarik, seluruh perwakilan siswa/i MAN 2 Banyuwangi berhasil meraih juara dalam pertandingan tersebut. Diantara nama siswa/i tersebut, antara lain :
- Teguh adi wijaya (Xi ipa 5) : juara 2 Poomsae putra
- Helen dighita (XI ips 5) : juara 1 Gyeorugi Putri
- Ahmad Primadana (X-A) : Juara 1 Gyeorugi Putra
- Adnan Maulana (X-H) : Juara 2 Gyeorugi Putra
- Moh. Reza Aditya (XI-B) : Juara 2 Gyeorugi Putra
- Mohammad Milanello Andita (XI-B) : Juara 3 Gyeorugi Putra
- Muhammad Fajar Adi nugraha (X-I) : Juara 3 Gyeorugi Putra
- Vita Nur Khofifah (X-G) : Juara 3 Gyeorugi Putri
Milanello mengaku merasa menyenangkan, seru dan juga menambah ilmu bela dirinya saat mengikuti lomba tersebut. Tak hanya itu, ia juga menitipkan pesan untuk seluruh siswa/i MAN 2 Banyuwangi agar selalu bersemangat untuk mengembangkan dirinya. “semangat terus untuk taekwondo MAN 2 Banyuwangi semoga kedepannya lebih berkembang dari tahun2 sebelumnya,” pesannya.