Editor : Amelia Tri Kartika | Publisher : Oktavianous Mularamadhan

News Mandawangi (27/10) – Sebagai madrasah literasi, MAN 2 Banyuwangi selalu berupaya meningkatkan minat literasi dari siswa/i nya. Beberapa hari yang lalu, MAN 2 Banyuwangi melakukan apel pagi sekaligus penyerahan buku GSMB kepada murid-murid berbakat yang telah mengikuti program tersebut.

Pembagian buku GSMB 2021 di depan perpustakaan Al-Ghozy MAN 2 Banyuwangi (21/10)


GSMB merupakan sebuah program pengembangan literasi sekolah terpadu, yang memfasilitasi seluruh siswa dan guru jenjang SD/MI, SMP/MTs dan SMA/MA/SMK untuk berkarya dan menerbitkan buku, mendapatkan pelatihan dan sertifikasi kompetensi, pendampingan pengembangan program literasi, serta kompetisi berliterasi paling bergengsi di tingkat nasional dengan total hadiah ratusan juta rupiah. Program ini diselenggarakan oleh Nyalanesia dan sudah terselenggara selama 6 tahun.

Pembagian buku GSMB 2021 kepada siswa/i berbakat yang mengikuti GSMB 2021 di depan perpustakaan Al-Ghozy (21/10).


Sebelum diadakannya apel penyerahan buku GSMB 2021, siswa/i yang mengikuti program tersebut dipersilahkan untuk mengambil buku hasil karya mereka pada hari Jumat, 21 Oktober 2022. Bukan hanya siswa/i MAN 2 Banyuwangi saja, Alumni MAN 2 Banyuwangi yang mengikuti program tersebut ketika mereka kelas 12 juga ikut dalam pembagian buku. Setelah pembagian buku, barulah mereka akan mengikuti apel penyerahan buku di hari Selasa, 25 Oktober 2022.
Di GSMB 2021 MAN 2 Banyuwangi juga meraih banyak prestasi dari program tersebut. Dan itulah yang menjadikan MAN 2 Banyuwangi sebagai Madrasah Literasi. Setelah menjadi Madrasah Literasi, Mandawangi selalu bekerja keras untuk selalu mengembangkan dan menumbuhkan semangat literasi dari siswa/i nya.
Sebanyak 150 siswa/i Mandawangi termasuk alumni periode 2021/2022 berhasil membuat karyanya dibukukan menjadi buku antologi cerpen dan puisi pada program GSMB tahun 2021. Sebagai bentuk apresiasi, mereka akan mendapatkan buku antologi tersebut gratis.
Anisa Muthiatul Husnah selaku tim literasi sekaligus pembina duta literasi MAN 2 Banyuwangi sangat bersyukur akan antusias siswa/i Mandawangi dalam berkarya untuk mengikuti program ini. “Mengingat mempunyai sebuah buku yang di dalamnya ada karya mereka sendiri itu adalah impian mereka, mereka sangat bersemangat untuk berkarya. Apalagi kedatangan buku tersebut sangatlah ditunggu-tunggu, dan akhirnya buku itu mendarat di Mandawangi bulan Oktober ini,” ungkapnya.

Foto bersama setelah apel penyerahan buku GSMB 2021 di depan masjid At-Taawun MAN 2 Banyuwangi (25/10).


Disamping itu, mendengar bahwa di GSMB tahun 2022 banyak siswa/i yang lebih antusias Anisa mengungkapkan akan menambahkan kuota karya yang pada tahun 2021 sebanyak 150 karya, di tahun ini akan diupayakan sebanyak 200 karya. “Tentunya jumlah ini cukup banyak dibanding dengan tahun sebelumnya. Semoga dengan ini anak-anak bisa lebih berkarya dan memanfaatkan kesempatan ini dengan baik,” ujarnya saat diwawancara.
Terakhir, Anisa berpesan kepada siswa/i MAN 2 Banyuwangi untuk terus meningkatkan semangat literasi dalam diri masing-masing dan merubah pola belajar dengan memperbanyak literasi. “Literasi harus terus dibudayakan dan ditanamkan dalam diri siswa, karena dengan literasi akan mempengaruhi masa depan,” ujar Anisa.
Danang Febrian Zurizal – News Mandawangi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini