Editor : Danang Febrian Zurizal | Publisher : Amelia Tri Kartika

News Mandawangi – MBC (MAN Big Camp) merupakan evaluasi akhir dari kegiatan latihan rutin ke-pramukaan yang rutin diadakan setiap tahunnya oleh Dewan Ambalan MAN 2 Banyuwangi. Kegiatan MBC yang ke-15 berlangsung selama 3 hari yaitu pada hari Jum’at, 04 November 2022 – Minggu, 06 November 2022.

Apel Pembukaan MBC Ke-XV pada Hari Pertama (04/11)

Pelaksanaan MBC tahun ini bertempat di kampus MAN 2 Banyuwangi yang diawali dengan upacara pembukaan pada hari Jum’at tanggal 04 November 2022 pada pukul 13.00 WIB. Pelantikan Pramuka Penegak Bantara ini diikuti oleh 430 peserta kelas X yang terdiri dari 11 ambalan dan 55 sangga. 11 ambalan yang terdapat di dalamnya yaitu Kumbakarna, Suryaputra, Wisanggeni, Ramawijaya, Anggraini, Citrawati, Dersanala, Drupadi, Erawati, Gayatri, dan Larasati. Pelantikan pramuka penegak bantara bertujuan menambah pengalaman pramuka bagi peserta untuk membina prasaja dan swadaya (hidup mandiri) dan mengembangkan ketahanan mental, spiritual, fisik, serta emosional peserta sebagai individu yang peka terhadap lingkungan sekitar.

Pelantikan Bantara di Acara MBC Ke-XV pada Hari Kedua (05/11)

Pada hari ke-2 yaitu pada Sabtu, 05 November 2022 dilaksanakan pelantikan pramuka penggalang menjadi penegak bantara yang berlangsung pada pukul 02.00 dini hari dengan seluruh peserta secara langsung dilantik oleh pembina. Dari ke-11 ambalan telah dibagi menjadi 4 kelompok yang terdiri dari 70-90 anak per kelompok yang akan dilantik oleh pembina yang berbeda-beda, beberapa pembinanya yaitu Syaifudin, Lukman, Rofi’i, dan Ilmi.

Baca juga : MAN 2 Banyuwangi Semarakkan HSN dan Maulid Nabi 2022

Beberapa kegiatan pada hari ke-2 yaitu perjari dengan melewati 5 pos bersama tantangan dan tugas yang diberikan, lalu dilanjutkan dengan lomba baris-berbaris atau LKBB, lomba yel-yel yang sangat meriah, dan juga lomba sandi morse semaphore atau SMS. Kondisi cuaca yang tidak menentu tidak membuat semangat para pramuka brawijaya padam untuk melanjutkan kegiatan api unggun. Hari kedua ditutup dengan kebahagiaan dan rasa syukur lewat terselenggaranya pentas seni yang sangat meriah dari perwakilan setiap ambalan.

Richa Dhakiya Wildani Ulum Gibrania – News mandawangi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini